--> Syair Lagu Bangun Pemudi Pemuda | Griya Ide dan Ilmu

Indahnya Berbagi Ilmu dan Ide

Selamat Datang Semoga Bermanfaat

Kamis, 11 Februari 2021

Syair Lagu Bangun Pemudi Pemuda

| Kamis, 11 Februari 2021

 Bangun Pemudi Pemuda

Karangan/Ciptaan : Alfred Simanjuntak/ A. Simanjuntak


Bangun pemudi pemuda Indonesia

Tangan bajumu singsingkan untuk negara

Masa akan datang kewajibanmu lah

Menjadi tanggunganmu terhadap nusa

Menjadi tanggunganmu terhadap nusa


Sudi tetap berusaha jujur dan ikhlas

Tak usah banyak bicara trus kerja keras

Hati teguh dan lurus pikir tetap jernih

Bertingkah laku halus hai putra negri

Bertingkah laku halus hai putra negri


Biografi A. Simanjuntak

Alfred Simanjuntak (lahir di Tapanuli UtaraSumatra Utara20 September 1920 – meninggal di TangerangBanten25 Juni 2014 pada umur 93 tahun) adalah pencipta lagu Indonesia. Ia dikenal luas oleh masyarakat melalui lagu ciptaannya yang berjudul Bangun Pemudi Pemuda. Sejak tahun 1934 sampai sekarang, ia telah menulis puluhan lagu anak-anak, lagu rohani, lagu-lagu paduan suara, serta lagu nasional, dan pernah menjadi konduktur istana atas saran R. Sudjasmin.


Alfred Simanjuntak, atau biasa dipanggil Pak Siman, menguasai banyak bahasa selain bahasa Indonesia, yaitu Bahasa Batakbahasa Jawabahasa Belandabahasa Inggris, dan bahasa Jerman. Ia juga bisa memahami bahasa Jepang.[1

Related Posts

Tidak ada komentar:

Recent Posts